Satu minggu yang lalu, anak-anak SD Juara mendapatkan penghargaan dari Cita Sehat Foundation (CSF). Anak-anak yang sebelumnya telah mendapat tugas menggambar bebas dengan tema “Anti Rokok” ini akhirnya mendapatkan penghargaan langsung dari CSF.
Kampanye “Anti Rokok” ini dimaksudkan untuk membudayakan
hidup sehat dirumah masing-masing anak. Tidak bisa dipungkiri masih ada ayah
dari anak-anak SD Juara yang masih merokok. Oleh karena itu anak-anak
membuatnya di rumah bersama kedua orang tuanya.
Penghargaan CSF itu diberikan kepada Abdullah Hilman (kelas 5), M. Dhiya (Kelas 4) dan Risni Zahra (kelas 5). Mereka adalah yang terbaik dari semua anak-anak SD Juara. Pesan yang disampaikannya pun dapat difahami dengan baik.
0 komentar: