![]() |
dari kiri ke kanan: Fazrul, Aulia, Najma, Faqih, Micha, Fahmi |
Mohon maaf neh, baru nge-Blog lagi...
Yowes, langsung aja ya... Seperti biasa disetiap hari Jum'at selalu ada kejutan. Kali ini adalah penghargaan kepada juara perkelasnya.
Minggu ini Juara perkelas diberikan kepada:
Kelas 1 : Muhammad Fahmi, Anak ini mendapat penghargaan karena dia anak yang rajin kesekolah dan tentunya dia anak yang mandiri. Tentu saja, karena Fahmi ditinggal Ayah dan Ibunya selama 6 Hari untuk menghadiri pengajian di luar kota.
Kelas 2 : Aqila Micha, Selalu membantu guru yang ada dikelasnya menjadikan Micha mendapat penghargaan sebagai Anak yang paling suka membantu.
Kelas 3 : M. Faqih Faturrahman. Mmmm.. mungkin ini kategori yang tak lazim. kategori yang diberikan untuk Faqih adalah Anak yang ter-GR. Wah wah.. mengapa ya.. Alasannya Faqih selalu senyum-senyum GR ketika diperhatikan oleh Guru... ada-ada saja..
Kelas 4 : Najma Zahidah, Yang ini Subhanallah Banget.. Pasalnya, Najma selalu Solat Tahajjud selama 2 minggu tanpa Bolong... Wah.. Hebat Banget, Mungkin mengalahkan Bapak dan Ibu Gurunya... He.. he..
Kelas 5 : Auliannisa Sholehah, Anak yang sholehah ini mendapat gelar sebagai Assabiqunal Awwalun, Karena Aulia selalu datang lebih awal ketimbang teman-teman yang lain.
Kelas 6 : Fazrul Fauzi, kelas 6 harus datang lebih awal, Try Out tiap minggu, tapi Fazrul tetap semangat dan menunjukan kenaikan di nilai akademiknya. Oleh karena itu Fazrul pantas mendapat penghargaan sebagai Anak ter Semangat minggu ini.
Sekian dulu ya... Mmmm kira-kira Minggu depan siapa lagi ya .. yang dapat Juara..
0 komentar: