![]() |
Sedang mengerjakan Teka Teki Silang |
Sebagai bahan evaluasi bagi para peserta didik, SD Juara Bandung menyelenggarakan Ulangan Tengah Semester (UTS) 2 di tahun pelajaran 2012/2013 ini. UTS yang dimulai sejak Hari Senin ini (4/3) dijadwalkan akan berakhir pada Hari Jum'at (8/4).
Pembantu Kepala Sekolah (PKS) bidang kurikulum memberikan kebebasan berekspresi pada semua guru dalam membuat soal UTS, tidak ada aturan format yang baku asalkan soal-soalnya sesuai dengan Kompetensi Dasar (KD) yang sudah diajarkan. Salah seorang guru ada yang membuat soal layaknya mind map, ada yang tes lisan bahkan ada yang membuat teta teki silang.
"tidak apa-apa untuk soal UTS mah, silahkan saja diserahkan pada guru masing-masing, baru nanti untuk UAS/UKK ada standarnya dari sekolah" ujar PKS Kurukulum, Ibu Rindu Rosmawati.
Ini diberikan agar peserta didik lebih tertarik mengerjakan soal, konsep fun learning tidak hanya diberikan saat proses belajar saja, namun juga pada saat evaluasi.
![]() |
Jawabannya Apa ya..? |
![]() |
Tampak sudah selesai mengejakan soal |
Inilah sekolah "Masa KIni" yang yang tidak dibayangi oleh sistem pendidikan masa lalu yang melulu terpaku dengan buku yang banyak merogoh saku.
BalasHapusBagus juga kalau bisa dgn ukk, mudah2an bisa ya. Jadi inget munif chatib di sekolahannya
BalasHapusBagus juga ya kalo dgn ukk spt ini, jadi inget p munif chatib dg sekolahannya
BalasHapus