Kamis, 11 Oktober 2018

Siswa Kelas 1 SD Juara Bandung mempraktikkan Sikap Tubuh Yang Baik dan Benar


posisi tegak ala kelas 1 SD Juara Bandung
Kamis (27/09), anak-anak kelas I melaksanakan kegiatan belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK). Aktivitas pembalajaran rutin ini dilaksanakan di lapangan sekolah sejak pukul 09.15 sampai pukul 10.15. Pembalajaran PJOK dipandu langsung oleh Bapak Dadan Hermawan, S.Pd selaku guru olahraga SD Juara Bandung. Pembalajaran kali ini bertajuk “SIkap Tubuh yang Baik dan Benar”.

Sebagai manusia sudah sepantasnya kita besyukur atas anugerah ALLAH Subhanahu Wataala, karena kita sejak lahir diberikan kesempurnaan. Kita sejak lahir telah dianugerahi tubuh yang terdiri dari ribuan komponen yang menyusunnya, salah satu komponen yang paling berpengaruh terhadap kesempurnaan manusia adalah adanya rangka. Rangka berfungsi untuk menguatkan dan menegakan tubuh, menentukan bentuk tubuh, tempat melekatnya otot, dan melindungi bagian-bagian tubuh yang penting. Apabila rangka terawat dengan baik maka gerak dan akifitas kita akan baik dan kita akan merasakan nyaman ketika bergerak/beraktifitas. Oleh karena itu sudah sepantasnya kita sebagai manusia harus dapat memelihara dan merawat rangka dengan baik sebagai bentuk tanggung jawab kita sebagai manusia yang diberikan tubuh untuk terus dirawat dan dijaga.

Kegiatan dalam pembelajaran PJOK kali ini diantaranya adalah mampu melakukan sikap berdiri tegap, mampu melakukan sikap berdiri tegak dengan berbagai arah, mampu melakukan gerakan sikap badan berdiri tegak dalam keadaan istirahat. Setelah itu peserta didik melakukan permainan “Menjala Ikan” permainan ini bertujuan untuk melatih sikap tubuh yang baik dan benar (sikap tegap).










SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar: