Senin, 28 Maret 2022

Belajar Sikap Tubuh dalam Permainan Tradisional


Aktifitas tubuh manusia setiap harinya sangat banyak, dari mulai tidur, bangun tidur, duduk, belajar, bekerja dan banyak lagi. Namun, kita seringkali tidak memperhatikan posisi tubuh kita saat sedang melakukan aktifitas. Sikap tubuh yang salah dapat memicu cedera.

Pekan ke 4 bulan Maret siswa kelas 1 belajar sikap tubuh dengan bermain permainan tradisional diantaranya permainan kelereng, permainan bakiak dan permainan bola seimbang. Melalui permainan ini siswa di ajak melatih sikap tubuh supaya terhindar dari cedera. Untuk dapat menguasai permainan ini peserta didik di tuntut untuk dapat menjaga sikap tubuh salah satu contohnya bermain kelereng. Supaya kelereng tidak terjatuh maka sikap tubuh peserta didik harus tegak, tidak boleh membungkuk atau miring.

Selain bermain permainan tradisional peserta didik juga dikenalkan dengan sikap duduk bersila, duduk bersimpuh, dan sikap duduk selunjur. Tentunya belajar melalui permainan ini sangat menyenangkan bagi anak-anak, selain mengetahui permainan tradisional juga dapat mengetahui sikap tubuh yang baik agar meminimalisir cidera.















22:15



SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar: