Senin, 08 Oktober 2018

Tingkatkan Daya Tahan Tubuh, Siswa SD Juara Bandung Berlatih Kebugaran Jasmani

Salah Seorang Peserta Didik kelas 3 Melompat dalam Kegiatan Atletik
Senin (8/10), anak anak kelas 3 melaksanakan kegiatan belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK). Aktivitas pembelajaran rutin ini dilaksanakan di lapangan sekolah sejak pkl. 09.15 sampai pukul 10.15. Pembelajaran PJOK dipandu langsung oleh Bapak Dadan Hermawan, S.Pd selaku guru olahraga SD Juara Bandung. Pembelajaran kali ini bertajuk “latihan kebugaran jasmani”.

Kebugaran jasmani adalah kesanggupan tubuh untuk melakukan aktivitas tanpa mengalami kelelahan yang berarti dan masih memiliki cadangan tenaga untuk melakukan kegaiatan yang lain. Latihan ini dilakukan dengan berbagai macam kegiatan. Tujuan dari kegiatan latihan ini adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh peserta didik. Dengan ini diyakini peserta didik mampu mengikuti seluruh kegiatan belajar mengajar secara sehat dan bugar.

Kegiatan dalam pembelajaran PJOK kali ini diantaranya adalah latihan kekuatan dan latihan daya tahan. Dalam latihan kekuatan, peserta didik melakukan permainan jalan kepiting dengan tujuan untuk melatih kekuatan otot tangan, perut, dan leher. Selain itu, mereka juga bermain tarik tambang dengan tujuan melatih kekuatan tangan. Sementara dalam latihan daya tahan, peserta didik bermain atletik untuk anak dengan kombinasi lari, lompat, dan guling depan. “Seru sekali, latihannya banyak tapi aku seneng banget, soalnya rame dan tidak membosankan” Pungkas Abdullah Azzam Azzuhri, salah satu peserta didik kelas 3.







SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar: